Bisa berlibur bersama keluarga tentu menjadi kebahagiaan yang diimpikan semua orang. Namun, berlibur bersama keluarga tentu akan membutuhkan persiapan yang matang. Salah satu persiapan terpentingnya adalah budget. Maka, tentu penting untuk mengetahui apa saja tips liburan hemat.
Seperti diketahui, ada banyak manfaat berwisata bersama keluarga karena merupakan quality time dan bisa menjadikan keluarga lebih dekat. Hanya saja, memang, ada banyak alokasi dana yang harus disiapkan, seperti transport, akomodasi, tiket wisata, uang makan dan sebagainya yang jika tidak dipersiapkan dengan baik, pasti akan merepotkan.
Nah apa saja yang harus diketahui dan dipersiapkan agar liburan bersama keluarga tidak boncos dan menjadi liburan yang menyenangkan? Yuk langsung saja simak ulasannya!
8 Tips Liburan Hemat Bersama Keluarga
Liburan bersama keluarga mungkin dianggap membutuhkan dana yang begitu besar. Namun Anda tidak perlu khawatir. Ya, ada banyak cara agar liburan bersama keluarga tetap hemat, namun juga seru dan menyenangkan.
Mengetahui tips liburan hemat sangat penting, agar liburan Anda tidak membawa penyesalan karena uang Anda habis setelah liburan. Nah, berikut adalah beberapa tips liburan hemat bersama keluarga yang sudah dirangkum dan bisa Anda terapkan.
1. Membuat Rencana yang Matang

Hal pertama yang harus Anda lakukan untuk memulai perjalanan adalah merencanakan. Buat kesepakatan tempat tujuan, waktu liburan dan kebutuhan-kebutuhan lainnya tentu berdasarkan pada rencana Anda. Dengan adanya rencana, maka persiapan liburan akan lebih matang lagi.
Apalagi liburan bersama keluarga melibatkan banyak orang. Tentu Anda butuh kesepakatan-kesepakatan yang harus diputuskan bersama. Termasuk persiapan budget.
Merencanakan liburan dengan matang dan jauh-jauh hari tentu juga akan berpengaruh pada harga tiket. Jika Anda bisa mencari momen diskon, tentu akan dapat menekan pengeluaran Anda agar lebih hemat.
2. Menentukan Anggaran
Jangan sampai liburan Anda berakhir dengan perasaan bersalah karena kantong kering setelah berlibur. Mengingat kebutuhan manusia yang tidak pernah puas dan cenderung memenuhi keinginan daripada kebutuhan. Maka menentukan anggaran sangat penting untuk dilakukan.
Dalam membuat anggaran berlibur tentu banyak yang perlu diperhatikan. Misalnya, seperti uang transport, uang makan, anggaran penginapan, serta anggaran untuk membeli oleh-oleh. Untuk mencatat pemasukan dan pengeluaran yang rapi, Anda dapat menggunakan aplikasi bantuan. Hal ini bertujuan agar uang Anda tetap ter-manage dengan baik.
Setelah penentuan anggaran, yang harus Anda lakukan adalah berkomitmen terhadap anggaran yang sudah Anda buat. Hal ini mungkin sulit, sehingga Anda bisa membuat anggaran sedikit longgar. Namun tetap tidak ada toleransi untuk pembengkakan anggaran.
3. Riset Tempat
Riset tempat juga menjadi persiapan liburan berkenaan dengan budget yang cukup penting. Untuk melakukan riset tempat, Anda tidak perlu datang ke tempat tersebut. Manfaatkan internet untuk mengecek tempat tujuan Anda. Apakah nyaman, aman dan dapat memberikan makna liburan bagi keluarga Anda.
Anda dapat melihat review tempat tujuan Anda yang ada di internet. Jika ulasan yang diberikan oleh orang-orang jelek, tentu disarankan untuk mempertimbangkan kembali niat Anda pergi ke wisata tersebut. Jangan lupa, cek biaya masuk ke tempat wisata dan keperluan lain yang memerlukan biaya.
4. Menentukan Tempat Wisata yang Tepat

Saat ini banyak sekali ditemukan tempat-tempat wisata. Tidak melulu dengan harga yang mahal, bahkan banyak ditemukan tempat-tempat wisata yang gratis. Hal ini bisa Anda manfaatkan untuk menghemat pengeluaran Anda.
Misalnya seperti wisata di curug, museum, pantai atau di bukit dengan pemandangan yang indah. Anda tetap bisa menikmati waktu bersama keluarga tanpa mengeluarkan anggaran yang banyak.
5. Menentukan Waktu
Tentu kita semua paham bahwa tiket biasanya akan naik di waktu-waktu weekend atau tanggal merah. Dan sudah pasti ini akan berpengaruh juga pada penginapan serta harga masuk ke tempat-tempat wisata yang nantinya Anda kunjungi.
Maka, untuk menghindari hal tersebut, Anda bisa menentukan waktu di hari biasa yang memang lebih murah. Dengan begitu, Anda akan tetap dapat menikmati waktu bersenang-senang bersama keluarga tanpa mengeluarkan budget yang tinggi. Sekaligus Anda juga dapat lebih menikmati liburan Anda, karena di hari biasa tidak padat pengunjung.
6. Memilih Transportasi yang Terjangkau

Jika Anda berlibur untuk bersenang-senang menikmati waktu berkumpul dengan keluarga, maka menggunakan transportasi yang mahal tidak begitu penting. Anda bisa meminimalkan biaya transportasi Anda sambil menikmati waktu di perjalanan bersama keluarga.
Anda juga dapat memilah-milah sesuai fasilitas transportasi yang Anda butuhkan. Tentu juga disesuaikan dengan jarak tujuan Anda agar perjalanan tidak terlalu melelahkan dan tidak memakan waktu lama.
Misalnya, Anda bisa menggunakan layanan tour and travel terpercaya. Biasanya, ada paket-paket wisata yang ditawarkan dan bisa dijadikan opsi untuk liburan yang menyenangkan dan juga lebih hemat.
7. Memilih Akomodasi Terjangkau
Menentukan akomodasi atau penginapan saat berlibur merupakan hal yang penting. Dengan aktivitas berlibur yang mungkin menguras energi, penginapan menjadi tempat istirahat yang tepat.
Beruntungnya saat ini banyak ditemukan penginapan dengan harga ekonomis namun tetap nyaman, estetis dan homy. Tentu ini akan menjadikan suasana berkumpul dengan keluarga lebih hangat. Anda bisa memanfaatkan aplikasi-aplikasi terkait untuk memilihnya.
Jika uang Anda terbatas, tidak perlu memesan hotel. Anda bisa memesan penginapan sewaan murah atau hostel. Yang harus Anda perhatikan adalah lokasi penginapan tersebut. Upayakan memilih lokasi yang strategis, sehingga memudahkan untuk mencari transportasi umum atau swalayan.
Anda juga dapat memanfaatkan ulasan-ulasan yang ada di internet dalam memilih penginapan. Dengan begitu, Anda tidak akan salah memilih tempat.
8. Membawa Bekal Makanan

Meski liburan adalah untuk bersenang-senang, tidak ada salahnya Anda membawa bekal makanan untuk berhemat. Bukan berarti Anda tidak menikmati kuliner di tempat wisata Anda, namun untuk berjaga-jaga jika sewaktu-waktu Anda lapar dan kesulitan mencari tempat makan.
Anda dapat membawa camilan, air mineral secukupnya serta frozen food agar mudah dibawa dan awet. Terlebih jika Anda berlibur ke luar negeri yang membutuhkan penyesuaian dalam hal makanan.
Itulah delapan tips liburan hemat bersama keluarga yang bisa Anda terapkan. Dengan menerapkan beberapa tips di atas, maka liburan Anda akan menjadi liburan yang menyenangkan karena terhindar dari stres masalah finansial.
Nah, untuk memudahkan perencanaan liburan keluarga yang menyenangkan dan hemat, Nabawi Transport siap membantu Anda mewujudkannya. Kami adalah penyedia layanan travel antar kota yang juga menyediakan paket wisata sesuai keinginan Anda. Tidak hanya lengkap, tentu saja ada harga layanan terjangkau yang akan Anda dapatkan!